Mencari Islam Sebuah Ikhtiar Kokohkan Paham Dan Kesadaran Beragama

Sampul Depan
Deepublish, 1 Mei 2021 - 100 halaman

Berangkat dari semangat ingin memahami Islam yang begitu luas sehingga saya berusaha menginventaris beberapa persoalan dan pertanyaan yang agak filosofis, sistematis. Sehingga dari pertanyaan itulah saya mencoba mendesain pola naskah serta menguji dan mencari jawaban lewat berbagai referensi, diskusi dan renungan sehingga melahirkan naskah ini.

Segalanya adalah semata semangat dakwah Islamiah, melakukan transformasi paham sehingga membuka peluang agama punya peran lebih realistis bagi kehidupan. Bagi saya menekuni aktivitas menulis tidak lain adalah dalam rangka menjalakan perintah Tuhan di bumi yaitu melalui pesan Iqra’ dan Qalam, dengan cara ini kita bisa mengembangkan wawasan pengetahuan lewat berbagai referensi dan kajian untuk menyoroti persoalan dan dinamika yang rumit untuk dipecahkan untuk mencerahkan. Inilah yang menjadi dialog pasif dan strategis dalam rangka membina dan mengembangkan umat lewat Iqra’ dan Qalam.

Mencari Islam Sebuah Ikhtiar Kokohkan Paham Dan Kesadaran Beragama ini diterbitkan oleh Penerbit Deepublish dan tersedia juga dalam versi cetak.


 

Halaman terpilih

Isi

BAGIAN I MENGURAI MASALAH
1
BAGIAN II MENGEVALUASI KEYAKINAN
9
BAGIAN III MEMBANGUN KESADARAN
28
BAGIAN IV MELAKSANAKAN ISLAM
43
BAGIAN V AGAMA DALAM KEHIDUPAN
65
DAFTAR PUSTAKA
84
SEKILAS TENTANG PENULIS
86
COVER
88
Hak Cipta

Istilah dan frasa umum

Tentang pengarang (2021)

Ahmad Tamimi lahir di Khairiah, Kecamatan Mandah yang kini telah menjadi Desa Bolak Raya, 03 Desember 1984. Pendidikan awalnya di Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) Bolak Raya, pendidikan lanjutan tingkat pertama di Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) Mandah lulus tahun 2001. Selesai dari MTsN ia melanjutkan di SMAN 1 Mandah selama 6 bulan dan kemudian pindah di Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 1 Tilatang Kamang Kab. Agam Sumatra Barat dan lulus pada tahun 2004. Kemudian melanjutkan ke jenjang perkuliahan di IAIN Sejch M. Djamil Djambek Bukittinggi selama 4 semester, kemudian pindah di UIN Imam Bonjol Padang, Fakultas Syaria’ah Jurusan Pidana dan Politik Islam hingga menyelesaikan Sarjana 1 (S.H.I.). Selain bertugas di Badan Pengawas Pemilu, saat ini ia juga membantu mengajar pada Kampus Institut Agama Islam (IAI) Ar-Risalah Kabupaten Indragiri Hilir. Penulis sedang tahap penyelesaian di Pascasarjana Universitas Islam Riau (UIR) Program Ilmu Hukum, bidang kajian utama Hukum Tata Negara (HTN).

Penulis aktif di berbagai organisasi internal maupun eksternal kampus, seperti di Satuan Resimen Mahasiswa, BEM UIN Imam Bonjol Padang (2010-2011). Di eksternal; Ikatan Mahasiswa Riau (IMR), Ikatan Pemuda Pelajar Inhil (IPPI) Sumbar, dan Ikatan Pemuda Pelajar Riau (IPPR) Sumbar. Ia juga ikut dikader di organisasi Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) di Pengurus HMI Cabang Padang Bidang Pemberdayaan Anggota (PA) dan aktif menekuni di Badan Pengelola Latihan (BPL). Di sela kesibukan ia juga mengikuti kegiatan di Lembaga Pusat Studi Islam dan Kenegaraan (PSIK) Indonesia yang dipimpin Yudi Latif. Tidak hanya sampai di situ, ia juga pernah aktif di organisasi kemasyarakatan GRANAT sebagai Sekretaris Umum DPC Gerakan Nasional Anti Narkotika (GRANAT), Pengurus KONI Kabupaten Indragiri Hilir dan juga sebagai Ketua KNPI Mandah.

Informasi bibliografi